Macapat dan Lampah Budaya Tapa Bisu di Kabupaten Magetan Dalam Rangka HUT ke 74 TNI dan HUT ke 344 Magetan Tahun 2019.

25 Oktober, 2019
Magetan-Macapat dan Lampah Budaya Tapa Bisu di Kabupaten Magetan Dalam Rangka HUT ke 74 TNI dan HUT ke 344 Magetan Tahun 2019.Acara tersebut diselenggarakan oleh KODIM 0804 Magetan dan dihadiri oleh Bupati Magetan, Dandim 0804, Kapolres Magetan, ketua Pengadilan Negeri Magetan, Komandan Secata, Perwakilan Lanud Iswahyudi, perwakilan keraton Ngayogyokarto, seluruh Kepala OPD, Guru se-Magetan, Abdi Maospati dan seluruh peserta Macapat dan Lampah Budaya Tapa Bisu yang diadakan di Pendopo Surya Graha kab. Magetan pada hari Kamis (24/10/2019). Bupati Magetan Dr.Drs. Suprawoto. SH, M.Si menyampaikan bahwa budaya seperti ini harus menjadi pelajaran kita semua, jangan sampai kebudayaan luar masuk ke dalam budaya bangsa/daerah. Bupati yakin seyakin-yakinnya ajaran Jawa ini yang sangat berpengaruh, karena budaya ini adalah identitas. Oleh sebab itu adalah kelegowoan budaya Jawa yang dapat mempersatukan kesatuan dan persatuan bangsa. Dan dalam topo bisu ini kita seperti bermunajat kepada Allah swt untuk mengharapkan kemakmuran dan kesejahteraan khususnya untuk Kabupaten Magetan. Dandim 0804 Magetan Letkol Czi Chotman Jumei Arisandi, SE menyampaikan bahwa perlu kita sadari dan ingat untuk melestarikan budaya khas yang khususnya untuk generasi muda agar tidak punah, kita harus mempelajari budaya asli dari daerah masing-masing. Dandim juga mengucapkan terima kasih untuk lancarnya acara ini. Pagelaran macapat dan tapa bisu merupakan acara yang tepat dalam melestarikan budaya Jawa kepada generasi muda, yang dapat memupuk rasa terhadap seni daerah. Kita berkewajiban untuk menjaga seni tradisional agar budaya asing tidak mengikis budaya daerah, melalui pagelaran Macapat dan Lampah Budaya Tapa Bisu ini diharapkan semakin mengetahui ragam budaya daerah tradisional kita. Ia berharap Semoga event ini diselenggarakan secara berkesinambungan.Share this:TwitterFacebook

Berita


PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...