Penutupan Jatim Kominfo Festival (JKF) Tahun 2019 di Kabupaten Magetan

7 Oktober, 2019
Magetan- Jatim Kominfo Festival adalah event dimana seluruh Dinas Kominfo di Provinsi Jawa Timur berkumpul untuk berlomba dan menampilkan ciri khas kebudayaan dari Kabupaten Kota masing-masing. Serangkaian acara yang dimulai pada tanggal 1 hingga 4 Oktober tahun 2019 seluruh peserta telah menampilkan kemampuan terbaiknya untuk mendapatkan hasil yang terbaik pula di dalam segala kegiatan yang dilakukan dalam JKF tersebut. Bupati Magetan Suprawoto menyampaikan, kami atas nama pemerintah Magetan berterima kasih telah ditunjuk menjadi tuan rumah Jatim Kominfo Festival dan menjadi pengalaman yang menarik. Bupati Magetan yakin akan menambah pengalaman, pengetahuan dari para peserta yang mempunyai keunggulan masing-masing dan saling belajar untuk ditiru di daerah masig-masing. Di JKF ini memadukan antara digital teknologi dan seni tradisi, ternyata keduanya bisa berjalan berdampingan dengan baik. Bupati juga berpesan jangan bosan-bosan untuk datang ke magetan kembali. Sekjen kominfo Rosarita Niken Widiastuti menyampaikan kami mewakili Kementerian Kominfo menyampaikan terima kasih setinggi-tingginya kepada Kominfo Prov. Jawa Timur dan khsususnya Kabupaten Magetan. Tujuan dari JKF ini untuk meningkatkan pemahaman dalam melakukan komunikasi yang efektif efisien, cerdas dan bermartabat. Komunikasi dan informasi sepeti alur urat nadi dalam kehidupan kita shari-hari yang selalu berkaitan dengan komunikasi dan informasi yang ada setiap harinya. Kepala Dinas Kominfo Surabaya Ardo Sahak dalam sambutannya menyampaikan telah selesainya JKF yang dilaksanakan di Kabupaten Magetan. Seluruh rangkaian JKF ini diiKuti oleh berbagai stake holder di antaranya Dinas kominfo seluruh Jawa Timur, kim di Jawa Timur, relawan tik se Jawa Timur. Ia juga mengumumkan nama-nama pemenang untuk berbagai kategori antara lain, pemenang LCCK juara 1 dimenangkan oleh KIM Mesem dari Surabaya, juara 2 oleh KIM Surya Harapan dari Pasuruan, juara 3 KIM Anyelir kejuron dari Madiun, juara 4 KIM Pena dari kab. Pacitan.Share this:TwitterFacebook

Berita


Seminar Akbar PGRI ” PGRI Maju Indonesia Maju “, Pentingnya Nilai-nilai Luhur

19 April, 2025

Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) memiliki peran penting sebagai wadah bagi guru untuk...

KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...