Inkai Juara Umum Kejurprov Forki Jatim 2022

12 September, 2022
Inkai Juara Umum Kejurprov Forki Jatim 2022Pelaksanaan Kejuaraaan Popinsi Forki Jawa Timur tahun 2022 yang digelar diKabupaten Magetan berjalan Suskes. Dalam kejuaraan yang digelar selama 3 hari itu akhirnya memunculkan beberapa atlit sebagai juara.Digelar mulai tanggal 9 sampai dengan 11 Sepetember ini diikuti oleh atlit dari perwakilan kontingen karate-Do se-Jawa Timur. Dengan hasil best of the best Junior Putra Firman Gentur, dari kontingen Inkai, Best of the Best Junior Putri, Mulia Jischa C dari kontingen Inkanas, Best of The Best under 21 Senior Putra Joshua Kandow dan Best of The Best under 21 Senior Putri Salsabilla Ragil dari kontingen Inkai. Sementara dari perolehan medali kontingen Inkai akhirnya meraih prestasi sebagai juara umum pertama, dengan perolehan medali 26 emas, 13 perak dan 30 perunggu, disusul Inkanas dengan 16 emas, 16 perak dan 22 perunggu, untuk peringkat ketiga diraih oleh Shotokai Pasmar 2 dengan 3 emas, 10 perak dan 8 perungguSekretaris Daerah (Sekda) Magetan, Ir Hergunadi saat penutupan Kejurprov menyambut positif terhadap terselenggaranya kegiatan ini , dengan adanya Kejurprov, Hergunadi berharap agar para atlet khususnya Magetan akan semakin bertambah karir dan prestasinya. Selain itu kegiatan ini bisa meningkatkan daya tarik para generasi muda di bidang olah raga karate dan dapat mendorong Magetan lebih maju dan dikenal oleh masyarakat luas.(Diskominfo / kontrib.pgh / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...