Dinas Sosial Salurkan 49 Ribu BLT BBM untuk Warga Magetan

14 September, 2022
Dinas Sosial Salurkan 49 Ribu BLT BBM untuk Warga MagetanPemerintah Kabupaten Magetan melalui Dinas Sosial (Dinsos) kembali menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) BBM senilai Rp 300.000,00, kepada 49.801 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Magetan, Parminto Budi Utomo, mengatakan, penyaluran BLT BBM dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI itu dilangsungkan secara komunitas di balai kantor kecamatan di 18 wilayah di Magetan.“BLT BBM yang diterimakan pada KPM ini untuk bulan September dan Oktober. Besarnya Rp 300.000,00,” ujar Parminto, pada Rabu (14/09/2022).Penerimaan BLT BBM ini bersamaan dengan bantuan Sembako untuk bulan September 2022 yang bernilai Rp 200.000,00. Jadi, setiap KPM menerima Rp 500.000,00. “Kami berharap BLT BBM dan sembako ini digunakan sebaik-baiknya oleh penerima,” tambahnya.Pihak juru bayar dan penyalur BLT BBM dan Sembako adalah PT. Pos Indonesia Kantor Cabang Magetan. “Kami salurkan bertahap selama tiga hari. Penyaluran sesuai data Kemensos melalui Dinas Sosial,” ungkap Catur Ahadi, Kepala Pos Indonesia Magetan.(Diskominfo / kontrib.rif / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


Visi Besar Presiden Prabowo, Putus Rantai Kemiskinan melalui Sekolah Rakyat

14 Juli, 2025

Awal Sekolah Rakyat Dilansir dari siaran pers Kantor Komunikasi Kepresidenan,  SR ( Sekolah...

RUPS Luar Biasa PT. BPRS Magetan Bahas Evaluasi Kinerja dan Penguatan Tata Kelola

14 Juli, 2025

Bupati Magetan Nanik Sumantri mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa PT. BPRS...

Rakor Pengendalian Inflasi Hari Ini Cermati Anomali Kenaikan Harga Beras, MinyakKita dan Evaluasi Program 3 juta Rumah

14 Juli, 2025

SobatKom Pemerintah Kabupaten Magetan kembali mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) terkait...

Sambut Tahun Baru Islam 1447 H, Ribuan Muslimat NU Magetan Hadiri Pengajian Akbar di Plaosan

13 Juli, 2025

Penuh semangat menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, ribuan jamaah dari PC Muslimat NU...

Kominfo Magetan Ajak Media Ekspedisi ke Gunung Lawu

12 Juli, 2025

Magetan – Ada yang berbeda dari aktivitas Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten...