VIHARA VIMALAKIRTI SIAP MENJADI RUMAH IBADAH LINGKUNGAN SALE

27 Oktober, 2022
VIHARA VIMALAKIRTI SIAP MENJADI RUMAH IBADAH LINGKUNGAN SALESobatKom…Setelah dibangun selama 3 Tahun lamanya sejak tahun 2019 hingga 2022, Vihara Vimalakirti yang merupakan rumah ibadah umat Buddha kini siap digunakan warga lingkungan Sale, Kelurahan Plaosan untuk beribadah. Pada kesempatan ini Bupati Magetan meresmikan Vihara Vimalakirti Majelis Nichiren Shosu Buddha Dharma Indonesia, Kamis (27/10).Sebanyak 14 kartu keluarga (KK) yang beragama Buddha sebelum berdirinya Vihara ini warga lingkungan Sale tersebut beribadah di Vihara Wonomulyo Kec. Poncol.Sebagai informasi, Vihara Vimalakirti dulunya merupakan rumah orang tua dari keluarga Pandita Suroto yang sekaligus merupakan Ketua Vihara Vimalakirti sekarang. Rumah tersebut menjadi tempat berkumpul, pertemuan, sembahyang, dan kegiatan umat Buddha setempat.Bupati Magetan Suprawoto berterimakasih kepada lingkungan Sale yang memberikan toleransi berdirinya Vihara tersebut.“Kita ini hidup di negara pancasila, alhamdulillah toleransi disini sangat tinggi. Walaupun disini hanya beberapa KK yang beragama Buddha namun masyarakat disini mengijinkan untuk berdirinya Vihara Vimalakirti ini” terangnya.Peresmian vihara dihadiri oleh Bupati Magetan, Perwakilan Forkopimda, Forkopimca, perwakilan Kemenag, FKUB, sejumlah umat Majelis Nichiren Shosu Buddha Dharma Indonesia se-Karesidenan Madiun.(Diskominfo:cup / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...