JEMPARINGAN OLAHRAGA TRADISIONAL YANG MEMBUTUHKAN KONSENTRASI TINGGI

20 November, 2022
JEMPARINGAN OLAHRAGA TRADISIONAL YANG MEMBUTUHKAN KONSENTRASI TINGGISahabat Prokopim,Tahukah anda apa itu jemparingan ? Jemparingan sudah lama hadir di Magetan melalui event – event olahraga Jemparingan. Kebanyakan orang akan menyebutnya sebagai panahan.Saat ini jemparingan memang belum populer di masyarakat. Sebetulnya, olahraga tradisional ini sudah ada sejak jaman dahulu dan merupakan satu olahraga tradisional yang biasanya dilakukan di lingkungan keraton.Oleh karenanya upaya untuk terus mengenalkan olahraga satu ini kepada masyarakat pagi ini bertempat di lapangan desa Ringinagung dilaksanakan event Gladen Ageng Jemparingan Mataraman yang memperebutkan Piala Bupati Magetan, Minggu (20/11/2022)Sedikitnya, ada 30 paguyuban dengan jumlah peserta 100 orang yang hadir meramaikan acara Jemparingan diantaranya berasal dari Jawa Timur, Jawa Tengah dan Jogyakarta.Bupati Magetan menuturkan jika dengan adanya Jemparingan akan meningkatkan ketrampilan para peserta dalam hal panahan sekaligus dapat melestarikan budaya yang di wariskan nenek moyang, dimana pada masa perjuangan dari Pangeran Diponegoro juga mempergunakan panah / jemparingan sebagai senjata.Menurut Bupati Suprawoto, ini merupakan takdir, kewajiban dan pertanggung jawaban kita sebagai orang Jawa adalah nguri-uri dan melestarikannya” Jemparingan adalah budaya adiluhung yang wajib kita uri-uri dan terus dilestarikan,” pungkasnya.(Prokopim/gtm/KD1).Repost: @prokopimmagetanShare this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...