Pemkab Magetan Gerak Cepat Tangani Kecelakaan Bus di Jalan Tembus

4 Desember, 2022
Pemkab Magetan Gerak Cepat Tangani Kecelakaan Bus di Jalan Tembus#SobatKom,Langkah cepat merespon kecelakaan Bus Pariwisata di jalan tembus Cemorosewu-Sarangan telah dilakukan berbagai pihak, termasuk jajaran Pemerintah Kabupaten Magetan sejak kejadian hingga saat ini.Dipastikan Sekretaris Daerah (Sekda) Magetan Hergunadi, penanganan korban kecelakaan Bus Pariwisata di Jalan Tembus Cemorosewu-Sarangan akan sepenuhnya dibantu oleh Pemerintah Kabupaten Magetan.“Biaya pengobatan akan ditanggung Pemkab Magetan selama di RSUD Magetan, karena mereka tujuannya wisata,” terang Hergunadi di kepada rekan media pada Minggu (4/12).Lebih lanjut Hergunadi mengatakan akan disediakan armada untuk pulang ke Semarang bagi penumpang yang tidak mengalami luka. Seluruh korban meninggal dunia juga akan dibantu kepulangannya menggunakan ambulance yang telah disiapkan oleh Pemkab Magetan.Sebagai informasi, hingga berita ini diturunkan seluruh korban selamat telah dievakuasi di Rumah Sakit Darurat (RSD) Magetan. Sedang korban luka dirawat di RSUD dr. Sayidiman Magetan dan korban meninggal dunia telah ditempatkan di Kamar Jenasah RSUD dr. Sayidiman Magetan.(Diskominfo:nin / fa2 / IKP1)#pemkabmagetan#magetanterdepan#diskominfomagetan#kecelakaanbus#kecelakaanmagetanShare this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...