Kurang 14 hari menuju Porprov VII Jawa Timur 2022, cabang olahraga tenis meja dan sepak takraw terus mengasah atlet

18 Juni, 2022
Kurang 14 hari menuju Porprov VII Jawa Timur 2022, cabang olahraga tenis meja dan sepak takraw terus mengasah atlet.Pengkab PTMSI Magetan yang menaungi tenis meja menggelar latihan di kediaman Subani di Desa Tambakrejo Kec Magetan. Sedangkan Pengkab PSTI melakukan pemusatan latihan di SDN Dadi 2 Plaosan.Latihan kedua cabor ini dipantau KONI Magetan selaku induk organisasi.“Tenis meja berkekuatan tujuh atlet. Kami akan berjuang maksimal di gelaran Porprov untuk memberikan yang terbaik bagi Magetan,” ujar Ketua Pengkab PTMSI, Suyono Wiling, Sabtu (11/6/2022).Ketujuh petenis meja tersebut adalah Dinar Herdhiyanti Siwi, Aisya Dwi Azahra, Suravinda, Mahesa Agika Maheswara, Wiwit Setiowati, Andika Dwi Sanjaya dan Safnan Igel Attharik Muhammad.Sementara tim sepak takraw berlatih keras di SDN 2 Dadi Plaosan di bawah bimbingan pelatih Suwarno. Tim putra ini berkekuatan enam atlet.Yakni, Bagas Rahardhika, Abinaya Setya Putra, Arahad Agusdio, Deni Adi Firmansah, Dhiki Saputra dan Hadi Prasetyo. “Ini kesempatan kami dari sepak takraw untuk memberikan prestasi pada Kabupaten Magetan,” ungkap Suwarno.(Diskominfo/kontrib:rif/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...