PS Taman Putra Raih Penghargaan Pada Turnamen Kapolres Magetan Cup 2022

18 Desember, 2022
PS Taman Putra Raih Penghargaan Pada Turnamen Kapolres Magetan Cup 2022.Gelaran Kapolres Cup 2022 yang diselenggarakan di Lapangan Desa Gulun, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan, pada Minggu (18/12/22), dimenangkan oleh tim Persatuan Sepak Taman Putra.Turnamen sepak bola ini digelar dengan tujuan mempertemukan tim-tim untuk saling berkompetisi dan merebutkan gelar juara. Tidak hanya berkompetisi, baik pemain maupun pelatih juga dapat mengembangkan keahlian mereka saat berlaga di lapangan hijau.Hal itu dibuktikan dengan gelar juara 1 yang disabet oleh PS Taman Putra dan hadiah diberikan langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Magetan. Juara 2 yang diperoleh PS Millenial FC dan hadiah diberikan oleh Asisten 3 Bupati Magetan. Juara 3 diraih kepada Jaguar FC Nganjuk dan hadiah diberikan oleh Wakapolres Kabupaten Magetan. Juara 4 diberikan pada PS Inka Madiun dan hadiah diberikan oleh Ketua Koni Kabupaten Magetan. Serta Tim Fairplay disandang oleh Maestro FC dan hadiah diberikan oleh Komandan Kodim 0804 Magetan.Semangat dan rasa bangga tidak hanya dirasakan oleh para pemain dan pelatih saja, namun juga masyarakat yang menonton. Para pendukung memberikan nyanyian, sorakan, dan tepuk tangan sebagai bentuk dukungan pada tim-tim jagoannya.Turnamen Kapolres Cup 2022 dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Magetan, Bupati Magetan yang diwakili, jajaran forkopimda Kabupaten Magetan, serta masyarakat sekitar.(Diskominfo:rism / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...