Pemkab. Magetan Dorong Stakeholder Terkait Masuk E-Katalog Lokal
15 Juli, 2022
Pemkab. Magetan Dorong Stakeholder Terkait Masuk E-Katalog LokalPemkab. Magetan terus mengupayakan dalam pelaksanaan serapan Belanja APBD tahun 2022. Salah satunya adalah mendorong stakeholder yang bekerjasama dengan OPD di Pemkab. Magetan untuk gabung dalam E-katalog.“Mari kita sosialisasikan dan bimbing stakeholder di Pemkab. Magetan untuk mendaftar ke e-katalog. Agar nantinya, kita semua beli produk Magetan dan uang yang beredar juga di Magetan,” ajak Bupati Magetan, Suprawoto saat memimpin Rapat Evaluasi Serapan Belanja APBD semester I tahun 2022 di Ruang Ki Mageti, Jumat (15/7).Suprawoto mengingatkan dengan beredarnya uang di daerah sendiri, akan mempercepat gerak perekonomian daerah. “Nanti muaranya adalah mensejahterakan masyarakat Magetan sendiri,” pungkas Bupati Magetan.E-katalog lokal Kabupaten Magetan sampai saat ini telah terisi 7 etalase dari 10 etalase yang disediakan. Nantinya, diharap dengan adanya E-katalog ini, dapat membantu menggerakan UMKM untuk ikut memulihkan perekonomian di Magetan.(Diskominfo / pub&dok.fik / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook