Pemkab Magetan Bangun Jalan Menuju SMPN 1 Nguntoronadi

24 Desember, 2022
Pemkab Magetan Bangun Jalan Menuju SMPN 1 NguntoronadiMagetan – Masyarakat di Desa Purworejo, Kecamatan Nguntoronadi, Kabupaten Magetan, terlihat senang. Begitu pun civitas akademika SMPN 1 Nguntoronadi. Ini karena jalan menuju sekolah dan desa setempat di aspal hotmix AC/WC.Kebungahan mereka terungkap saat Bupati Suprawoto melakukan inspeksi mendadak (sidak) bersama Kepala Dinas PUPR Muhtar Wahid dan Kepala Dinas Perhubungan Welly Kristanto, Sabtu (24/12//2022).Mampir sejenak ke SMPN 1 Nguntoronadi, Bupati Suprawoto melihat dari dekat aktivitas siswa. Dia juga berdialog sejenak dengan pelajar.Setelah itu, bupati bertemu Kades Purworejo, Heri Agung Cahyoko. Di sana Suprawoto berdialog dengan perangkat desa setempat.“Tolong titip dirawat nggih aspal-ipun. Kersane Pemkab Magetan saget ndandosi dalan liyane,” pesan bupati pada kades dan perangkat desa.Pada PAK APBD 2022 ini, Pemkab Magetan melalui Dinas PUPR melakukan rehabilitasi pembangunan jalan kabupaten di Magetan. Salah satunya jalan desa di Petungrejo-Purworejo-Kuwonharjo, sepanjang kurang lebih 3 kilometer.“Seneng mas. Alhamdulillah, jalan di desa kami mendapat perhatian dari Bupati Suprawoto dan Dinas PUPR,” terang Kades Purworejo, Hari Agung Cahyoko.(Diskominfo / kontrib.rif / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


”Doa Bersama” untuk Pilkada Yang Lancar, Aman Dan Kondusif

24 November, 2024

Jelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magetan, gelar Doa...

KONI KABUPATEN MAGETAN GELAR MUSORKAB TAHUN 2024

24 November, 2024

SobatKom Pembukaan Musyawarah Olahraga Kabupaten Magetan Tahun 2024 oleh Komite OlahragaNasional...

Apel Persiapan Pendistribusian Distribusi Logistik Pilkada Serentak Di Jawa Timur

23 November, 2024

Apel ini sebagai penanda bahwa logistik pemilihan umum tahun 2024 telah siap untuk didistribusikan...

Pj. Bupati Magetan bersama Ketua DPRD Magetan, Sambangi Korban Bencana Alam Nguntoronadi

23 November, 2024

Seusai acara Apel Siaga dan Doa bersama Bawaslu Kabupaten Magetan, hari ini Pj. Bupati Nizhamul,...

Jelang Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Magetan Gelar Apel Siaga dan Doa Bersama

22 November, 2024

Menjelang masa tenang, pemungutan, dan penghitungan suara pada Pemilihan Serentak 2024, Bawaslu...