Dua desa wisata di Magetan adakan test tour paket wisata
25 Desember, 2022
Dua desa wisata di Magetan adakan test tour paket wisata.Magetan Sebagai tindak lanjut pendampingan desa wisata di desa Candirejo kecamatan Magetan dan Sumberdodol kecamatan Panekan kabupaten Magetan tim pendampingan desa wisata mengadakan test tour .Dalam test tour ini melibatkan unsur dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Magetan, Desa Wisata Institut ,Forkom Pokdarwis Kabupaten Magetan dan Pokdarwis dari desa Candirejo dan Sumberdodol. Kegiatan ini di laksanakan selama 2 hari yaitu mulai tanggal 24 sampai 25 Desember 2022.Tri Harjono selaku Direktur Desa Wisata Institut sekaligus praktisi menuturkan “Kegiatan Test Tour ini merupakan uji coba terhadap paket wisata yang akan disajikan oleh kedua desa dalam pengembangan desa wisata di masa mendatang. Dengan adanya test tour ini akan menjadi bahan pelajaran dengan praktek secara langsung sekaligus bahan evaluasi bagi pelaku wisata di desa wisata khususnya pokdarwis dan Bumdes yang kedepan merupakan pengelola desa wisata. Jadi kedepan bukan hanya destinasi wisata tapi juga paket wisata yang akan dikembangkan.”jelasnyaDr Desta Titiraharjana S.Sos ,M.Si selaku akademisi UGM menjelaskan “Paket wisata tematik agar dikembangkan kedepannya dengan meningkatkan kekuatan ekonomi kreatif maka desa wisata bisa meningkatkan potensi yang ada dengan 2 kaki yaitu destinasi wisata itu sendiri maupun paket wisata. Kedepan perlu dikembangkan adalah paket dan pemandu wisata. Paket wisata , Pemandu wisata, Homestay, dan Digitalisasi pemasaran merupakan poin penting dalam mengembangkan usaha kepariwisataan. “ujar dosen UGM ini.Test tour ini merupakan langkah awal dalam mencoba paket wisata yang di sajikan kedua desa tersebut dengan praktek secara langsung tentunya akan menumbuhkan percaya diri bagi para pelaku desa wisata.Didesa Candirejo Paket wisatanya dimulai dari para peserta menikmati kuliner di Sarlondho,selanjutnya dibawa ke home industri kerajinan kulit dusun Jejeruk dilanjutkan jalan menyusuri Dam Jejeruk yang merupakan peninggalan Belanda. Diakhir perjalanan wisatawan diajak membuat sandal sendiri dan hasilnya bisa dibawa pulang sebagai cinderamata.Selanjutnya peserta test tour diajak ke Desa wisata Sumberdodol untuk menikmati paket yang ada , dengan terlebih dahulu disuguhi Tarian Bujang Ganong yang merupakan bagian dari kesenian reog Ponorogo. selanjutnya wisata edukasi pengenalan pembuatan Nori jrembak, dilanjutkan dengan wisata edukasi peternakan koi.Untuk melepas lelah selanjutnya wisatawan diajak menginap di homestay masyarakat setempat.Pagi harinya wisatawan diajak untuk menikmati sunrise dan berenang di umbul Dampit.(Diskominfo / kontrib.bst / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook