Perbaiki Perilaku Generasi Muda Pol PP Magetan Gelar Razia

17 Januari, 2023
Perbaiki Perilaku Generasi Muda Pol PP Magetan Gelar RaziaMagetan, Dalam rangka upaya penertiban guna memperbaiki perilaku anak sekolah Kabid Gakda Satpol PP Kabupaten Magetan gelar Razia anak sekolah saat jam pelajaran.“ini Sebagai bentuk sumbangsih kami sebagai Satpol PP kepada Negara dengan mengggelar Razia anak sekolah dalam upaya memperbaiki perilaku sebagai generasi muda,” Ujarnya, Selasa (17/01/23).Kabid Gakda Drs. Gunendar, M.Si Satpol PP Kabupaten magetan akan terus berupaya melakukan razia bagi anak sekolah yang bolos saat jam pelajaran sekolah berlangsung untuk menghindari hal hal yang mengakibatkan moral dan akhlak siswa menjadi rusak.” Saya akan terus memantau segala bentuk informasi dari masyarakat terutama bagi anak sekolah yang membolos selanjutnya akan kami tindak lanjuti,” Kata Gunendar, Saya tidak ingin anak sekolah sebagai generasi putra bangsa terpengaruh hal hal yang tidak kami inginkan seperti narkoba ,” ungkapnya.Razia yang digelar Gunendar bersama 11 anggota kedapatan siswa yang kejaring setingkat SLTP empat anak dan 2 SLTA sedang di warung saat jam pelajaran di daerah Sampung kawedanan.“Jadi saat ketangkap razia siswa melepas seragan hanya menggunakan kaos dalamnya seolah seperti pengunjung biasa,” tandasnyaLangkah berikutnya Drs. Gunendar,M.Si sebagai Gakda Satpol PP Magetan akan mengambil tindakan menghubungi pihak sekolah agar diberikan pembinaan“Saya meminta pihak sekolah dan orang tua agar bisa memantau dan membina putra dan putrinya saat hari efektif proses belajar mengajar dengan memberikan pengawasan yang ketat,” Tutupnya.(Diskominfo / kontrib.sof / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...