Dengar aspirasi sembari “NGOPI”
22 Februari, 2023
Dengar aspirasi sembari “NGOPI”SobatKom…Sebagai penjembatan memberikan kesempatan kepada perwakilan pedagang dan kelompok IKM bertukar pikiran, serta menyampaikan aspirasi kepada pimpinan daerah, Pemkab Magetan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan menggelar acara ” NGOPI” Ngobrol Bareng dan Tukar Pikiran Forkopimda dengan Paguyuban Pasar se-Kab.Magetan, bertempat di Rumah Promosi Magetan, Rabu (22/02).Acara tersebunt bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada Perwakilan pedagang, Paguyuban Pasar dan Koordinator Pasar se-Magetan untuk menyampaikan aspirasi ataupun permasalahan lingkungan pasar guna peningkatan perekonomian perdagangan di wilayah Kab. Magetan.Dalam arahannya Suprawoto Bupati Magetan menyampaikan bahwa tugas pemerintah adalah membuat kebijakan, untuk melindungi perekonomian dan pasar.“Saya berpesan kepada pelaku UMKM untuk selalu mengikuti perkembangan teknologi, jangan berprinsip kalau dagangan ingin laris harus punya rumah di pinggir jalan, namun dengan perkembangan jaman yang semakin canggih dan adanya kekuatan media sosial rumah didesa pun bisa menarik pembeli dengan cara mengupload di media sosial” jelas Bupati.Pada acara tersebut juga diserahkan secara simbolis bantuan hibah tahun 2022 berupa alat produksi dari Pemkab Magetan kepada kelompok IKM di Kabupaten Magetan sejumlah 25 orang.Acara turut dihadiri oleh Bupati Magetan bersama Forkopimda Magetan, paguyuban pasar dan koordinator pasar se-Magetan, kelompok IKM binaan Disperindag, dan pengurus rumah promosi Magetan.(Diskominfo:cup / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook