Hidup Sederhana Ala Bupati Magetan

17 Maret, 2023
Hidup Sederhana Ala Bupati MagetanPresiden Indonesia, Joko Widodo meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tidak pamer harta. Menyikapi hal tersebut, Bupati Magetan Suprawoto memberikan inspirasi cara hidup sederhana kepada pendengar 104,9 FM LPPL Radio Magetan Indah dan 100,0 FM Radio Suara Surabaya pada Kamis (16/3).Sebagai pensiunan ASN yang pernah menjabat sebagai Sekretaris Jenderal di Kementerian Kominfo, menyambaikan bahwa ’Hidup sederhana itu pilihan’ dan sebagai pegawai ia memilih hidup sederhana.Pilihan hidup sederhana ini dipengaruhi oleh nilai-nilai kebaikan yang sudah ditanamkan di diri Suprawoto sejak ia kecil. ”Jadi dulu ibu saya selalu mendongengkan cerita-cerita rakyat, mengambil nilai kebaikan dari situ. Hal itu juga saya terapkan di keluarga saja”, kenang Suprawoto.Mengenai pamer harta, Suprawoto mengatakan bahwa itu salah bentuk keinginan untuk diakui. Dengan gaya hidup yang mewah dan memamerkan harta, orang itu akan diakui oleh orang lain. Namun Suprawoto tidak tergiur akan gaya hidup tersebut. ”Jabatan naik, gaya hidup jangan ikut naik. Saat sudah terjebak di gaya hidup yang tinggi maka tidak bisa turun lagi,” ungkapnya.Satu hal lagi kesederhanaan yang diterapkan oleh Bupati Magetan. Yaitu pendidikan. Untuk mempersiapkan masa depan, ia akan mendorong mati-matian untuk pendidikan anak-anaknya. ”Soal pendidikan, saya dorong mati-matian. Soal gaya hidup tidak.”, pungkas Suprawoto.(Diskominfo: fik / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...