Berkah Ramadhan, Dandim 0804/Magetan Bagikan Takjil Gratis

24 Maret, 2023
Berkah Ramadhan, Dandim 0804/Magetan Bagikan Takjil GratisMagetan – Ditengah guyuran hujan rintik Dandim 0804/Magetan Letkol Inf Dani Indrajaya, S.I.P., didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XVIII Kodim 0804 Ny. Afenty Dani Indrajaya beserta para pengurus dan Anggota Kodim 0804/Magetan, membagikan takjil kepada pengguna jalan yang melintas di depan Makodim, Jalan Panglima Sudirman No. 42 Magetan, Kamis (23/3/2023).Dandim 0804/Magetan Letkol Inf Dani Indrajaya, S.I.P., saat di temui menuturkan, bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI khususnya Kodim 0804/Magetan di bulan penuh berkah, bulan suci Ramadhan 1444 Hijriyah.“Walaupun tidak seberapa takjil yang diberikan, kami berharap dapat sedikit membantu meringankan beban masyarakat dan semoga membawa berkah bagi mereka yang membutuhkan untuk berbuka puasa,” kata Dandim.Takjil yang diberikan kepada masyarakat yang melintas di depan Kodim ini, harapannya bisa membantu warga yang belum sempat menyiapkan makanan dan minuman untuk berbuka puasa.“Mudah-mudahan, apa yang kami lakukan kali ini bisa membantu warga, dan semakin meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, sehingga TNI akan semakin dihati rakyat,” pu ngkasnya.(Diskominfo / kontrib.kodim / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...