PENJELASAN BUPATI TERHADAP 2 (DUA) RANCANGAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN MAGETAN

8 Juli, 2022
PENJELASAN BUPATI TERHADAP 2 (DUA) RANCANGAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN MAGETANSobatKom…Pagi ini DPRD Kab. Magetan melaksanakan Rapat Paripurna penjelasan Bupati terhadap 2 (dua) rancangan peraturan daerah Kab. Magetan.Adapun 2 (dua) rancangan perda tersebut yakni :1. Rancangan peraturan daerah tentang penyelenggaraan tera dan tera ulang; dan2. Rancangan peraturan daerah tentang penanggulangan TuberkulosisdanHuman Immunodeficiency Virus/Acquired Immune Deficiency Syndrome.Masing-masing raperda memiliki latarbelakang yang berbeda. Seperti halnya raperda tera dan tera ulang dilatarbelakangi dalam rangka untuk melindungi kepentingan umum atas dalam pemakaian satuan ukuran, standar satuan, metoda pengukuran dan alat-alat ukur, takar, timbang dan perlengkapannya, perlu adanya jaminan dalam kebenaran pengukuran serta adanya ketertiban dan kepastian hukum.Selanjutnya raperda penanggulangan Tuberkulosisdan Human Immunodeficiency Virus/Acquired Immune Deficiency Syndrome dilatarbelakangi yangmana sampai saat ini turberkulosis masih menjadi masalah kesehatan dan menimbulkan masalah yang sangat kompleks baik dari segi medis maupun sosial, ekonomi, dan budaya. Selain itu terjadinya peningkatan kejadian Hiv/Aids yang bervariasi, perlu dilakukan upaya penanggulangan secara terpadu, menyeluruh dan berkualitas.Dalam rangka menjaga derajat kesehatan masyarakat Kab. Magetan, perlu upaya penanganan pencegahan dan penanggulangan Tuberkulosis, Hiv/Aids secara sistematis, komprehensif, partisipatif, integratif dan berkesinambungan dengan melibatkan masyarakat dan pemangku kepentingan.Acara tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Magetan, Segenap Jajaran Forkopimda, Segenap Anggota DPRD Magetan, Kepala OPD terkait serta tamu undangan lainnya di Ruang Rapat Paripurna DPRD Magetan, Jumat (8/7).(Diskominfo:cup/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


Visi Besar Presiden Prabowo, Putus Rantai Kemiskinan melalui Sekolah Rakyat

14 Juli, 2025

Awal Sekolah Rakyat Dilansir dari siaran pers Kantor Komunikasi Kepresidenan,  SR ( Sekolah...

RUPS Luar Biasa PT. BPRS Magetan Bahas Evaluasi Kinerja dan Penguatan Tata Kelola

14 Juli, 2025

Bupati Magetan Nanik Sumantri mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa PT. BPRS...

Rakor Pengendalian Inflasi Hari Ini Cermati Anomali Kenaikan Harga Beras, MinyakKita dan Evaluasi Program 3 juta Rumah

14 Juli, 2025

SobatKom Pemerintah Kabupaten Magetan kembali mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) terkait...

Sambut Tahun Baru Islam 1447 H, Ribuan Muslimat NU Magetan Hadiri Pengajian Akbar di Plaosan

13 Juli, 2025

Penuh semangat menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, ribuan jamaah dari PC Muslimat NU...

Kominfo Magetan Ajak Media Ekspedisi ke Gunung Lawu

12 Juli, 2025

Magetan – Ada yang berbeda dari aktivitas Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten...