Kolaborasi, Bersama Bedah Rumah Pak Lego

6 April, 2023
Kolaborasi, Bersama Bedah Rumah Pak Lego Legoriyono, warga Kelurahan Tawang RT 3 RW 3 tampak tersenyum, saat rumah yang selama ini ditempati bersama Ibunya Bu Warsih, kini mulai di renovasi atap dan dindingnya. ( Rabu,06/04/23). Rumah ini diperbaiki agar layak untuk ditingali setelah sebelumnya terkena hujan angin. Saat dikonfirmasi oleh jurnalis Kominfo Lego menyatakan rasa terima kasihnya kepada Pemkab Magetan, BPRS Magetan, Koramil, Polsek, BPBD, Kecamatan Magetan, Kelurahan Tawang, Relawan dan warga sekitar yang bergotong royong mem “ Bedah Rumah “ nya. “ Terima kasih, atas bantuan bapak-bapak” begitu ucapnya, diatas kursi roda. Pak Lego merupakan warga Magetan yang mengalami gangguan aktifitas dan mobilitas. Dikarekan kecelakaan yang dialami kurang lima tahun kemarin, saat bekerja menjadi tukang bangunan, jatuh dari “andang”, sampai hingga kini meskipun sudah dilakukan upaya penyembuhan baik itu melalui operasi,kondisinya masih seperti ini, ungkap Pak Pujud, Ketua RW setempat. Kursi roda yang dipakaipun merupakan bantuan dari Dinas Sosial, lanjutnya. Selain mendapat bantuan kursi roda, P. Lego mendapat bantuan DTKS dan KIS dan bantuan bingkisan sembako. Sedang dari Dinkes memantau konndisi kesehatannya. Untuk bedah rumah mendapat bantuan dari Dinas Perkim yang bekerjasama dengan BPRS Magetan melalui program CSR.(Diskominfo / fa2 / IKP1) Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...