Resmikan KCP Baru, BNI Magetan Jadi Contoh Digitalisasi Pertama di Jawa Timur

6 Juni, 2022
Resmikan KCP Baru, BNI Magetan Jadi Contoh Digitalisasi Pertama di Jawa TimurKantor Cabang Pembantu (KCP) BNI Magetan, yang dulunya berlokasi di Jalan PB Sudirman No. 7, kini berpindah di Jalan PB Sudirman No. 32. Dibukanya kembali BNI KCP Magetan sejalan dengan inovasi terbaru dari pusat untuk membuat layout kantor pelayanan yang lebih modern, minimalis, dan digital.Perwakilan BNI KCP Malang, Suhartono, menyatakan bahwa Kantor BNI KCP Magetan yang terbaru ini menjadi role model pertama dan dijadikan sebagai layout kantor pelayanan percontohan di Jawa Timur. “Magetan terpilih untuk mengimplementasikan konsep layout proyek digitalisasi pelayanan nasabah. Harapannya agar bisa semakin memudahkan pelayanan untuk masyarakat”, ujarnya.Dengan slogan, “Melayani Negeri, Kebanggan Bangsa”, BNI berharap dapat tingkatkan pelayanan menuju era digital yang semakin masif.Peresmian dan pembukaan KCP BNI Magetan secara simbolis dilakukan dengan pemotongan pita oleh Bupati Magetan dan perwakilan dari KCP BNI Malang. “Sekali lagi saya ucapkan terima kasih dan selamat kepada seluruh karyawan BNI KCP Magetan, mudah-mudahan kehadiran panjenengan di sini saya yakin bisa memberi manfaat yang sangat besar bagi perkembangan ekonomi di Kabupaten Magetan”, ujar Suprawoto.Turut hadir dalam acara tersebut, Bupati Magetan, perwakilan Forkopimda, perwakilan KCP BNI Malang, Madiun, dan Ngawi serta seluruh karyawan KCP BNI Magetan, Senin (6/6).(Diskominfo/pub.wed/dok.rism/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...