Safari Ramadhan Sebagai Tali Silaturahmi Pemerintah Kepada Masyarakat

3 April, 2023
Safari Ramadhan Sebagai Tali Silaturahmi Pemerintah Kepada Masyarakat Melalui kegiatan Safari Ramadhan, Bupati Magetan, jajaran Forkopimda Magetan, Sekretaris Daerah Magetan, Forkopimca Plaosan serta Kepala OPD melaksanakan salat Isya dilanjutkan dengan salat Tarawih berjamaah di Masjid Assalam Desa Sumberagung, Kec. Plaosan, Senin (3/4). Kegiatan Safari Ramadhan pada tahun 2023/1444 H ini taklain bertujuan untuk memperkuat silaturahmi pemerintah dengan masyarakat melalui kegiatan-kegiatan keagamaan. Bupati Magetan Suprawoto menyampaikan, atas nama pemerintah Magetan mengucapkan permohonan maaf karena 2 tahun terkendala covid-19 dan terkena pembatasan, dan sekarang covid-19 sudah mereda, tetapi kita tetap waspada. Anjuran pemerintah tidak melakukan buber khusus untuk birokrasi saja, tetapi masyarakat umum boleh melakukannya, dikarenakan anggaran pemerintah lebih ditekankan untuk pembangunan. Selanjutnya Bupati Suprawoto menegaskan, kita sedang dipertemukan kembali dibulan puasa dan mudah-mudahan kita juga menemui hari kemenanagn di hari Idul Fitri. Dala puasa kita tidak hanya menahan lapar tetapi mendapat berkah dan rezeki. “Mari kita maknai substansi puasa itu dengan sebenar-benarnya sehingga kita menjadi umat yang bertakwa,” jelas Bupati Suprawoto. Diakhir acara diserahkan bantuan secara simbolis kepada Camat Parang, Camat Poncol, Camat Magetan, Camat Panekan, Camat Plaosan, Camat Sidorejo, dan Camat Ngariboyo beserta takmir masjid As Salam. (Diskominfo / dok.cup / pb.wan / fa2 / IKP1) Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...