Ayam Panggang Bu Setu Magetan, Jujugan Warga Luar Daerah Berbuka Puasa
3 April, 2023
Ayam Panggang Bu Setu Magetan, Jujugan Warga Luar Daerah Berbuka Puasa
Ayam panggang Bu Setu menjadi menu pilihan berbuka puasa masyarakat lokal maupun luar daerah Kabupaten Magetan.
Rumah makan yang berlokasi kan di Dusun Gandu, Kecamatan Karangrejo tersebut saat menjelang sore hari selalu dipenuhi oleh pembeli sebagai lokasi berbuka puasa. ” Jadi jujugan warga luar daerah, banyak yang Bukber (Buka Bersama) di bulan puasa ini, ” kata Yatini (42), anak Bu Setu sebagai penerus usaha ayam panggang Bu Setu, Minggu (2/4).
Usaha ayam panggang yang berdiri sejak tahun 1995 tersebut dihargai mulai dari Rp 90 ribu rupiah per satu ekor ayam. Untuk paket buka bersama, meliputi ayam, nasi, lalapan dan sambal dibandrol Rp 180 ribu rupiah yang dapat disantap sebanyak lima orang.
Yatini menambahkan, tak sedikit pembelinya juga pesan untuk dibawa pulang tanpa harus dimakan dilokasi. Dalam sehari ia mengaku dapat menjual hingga ratusan ekor ayam. ” Ratusan ekor mas, ada rasa pedas dan asin, ” bebernya.
Dodik Muryanto (41), pembeli asal Kelurahan Josenan, Kecamatan Taman, Kota Madiun mengaku bahwa rasa yang disajikan dari ayam panggang khas Magetan tersebut enak dan cocok di lidahnya. ” Langganan sudah lama, sering makan disini bareng keluarga, ” pungkasnya.(Diskominfo / kontrib.sep / fa2 / IKP1)
Share this:TwitterFacebook