AUDIENSI BUPATI MAGETAN DENGAN 143 For Us

3 April, 2023
AUDIENSI BUPATI MAGETAN DENGAN 143 For Us Sobatkom… 143 For Us merupakan suatu komunitas anak muda yang secara resmi terbentuk sejak 18 Agustus 2018. Komunitas ini merupakan ‘pionir’ di Magetan yang membentuk suatu perkumpulan anak muda dengan minat yang serupa. Secara fundamental, komunitas 143 For Us bertujuan untuk menyelenggarakan, mendukung, dan membudayakan kegiatan dalam lingkup olahraga dan seni bagi pemuda pemudi, khususnya di Magetan. Pada kesempatan ini Bupati Magetan didampingi Kepala Dinas Dikpora Magetan menerima audiensi dengan 143 For Us di Ruang Kerja Bupati, Senin (3/4). Arrif Priambodo selaku penasehat 143 For Us menyampaikan bahwa sebagai program kegiatan perdana komunitasnya yang terealisasi pada tahun 2022 lalu yakni kompetisi Basket 5×5 dan Dance cukup menarik antusias pelajar & masyarakat. Oleh sebab itu dirinya ingin menyelenggarakan kembali event tersebut di tahun 2023. “Antusiasme yang bercampur reaksi positif acara yang lalu menjadi semangat dan sebuah kebanggan tersendiri bagi kami untuk dapat kembali menyelenggarakan kompetisi basket di Event 143 Was Here 2023 pada Bulan Juli 2023 mendatang berlokasi di Alun-Alun Magetan dengan konsep 5×5 serta Dance Competition dengan ranah cakupan peserta setingkat pelajar dan SMA/Sederajat se-Karesidenan Madiun” Jelasnya. Bupati Magetan Suprawoto mendukung akan ide dan gagasan 143 For Us yang akan menyelenggarakan event tersebut. “Dikarenakan event tersebut berlokasi di outdoor, sebagai pertimbangan dengan cuaca yang belom dapat dipastikan dibulan Mei nanti teman-teman bisa menggunakan fasilitas di Gor Ki Mageti” terang Bupati. (Diskominfo:cup / fa2 / IKP1) Share this:TwitterFacebook

Berita


PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

NOTA KESEPAKATAN KEBIJAKAN UMUM APBD DAM PRIORITAS PLAFON ANGGARAN SEMENTARA, DITANDATANGANI

20 November, 2024

DPRD Kabupaten Magetan kembali menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Nota...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...