UNESA Buka Kesempatan Studi S-1 dan S-2 Lewat Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL)

31 Maret, 2023
UNESA Buka Kesempatan Studi S-1 dan S-2 Lewat Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) Sahabat Prokopim,Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) bekerja sama dengan beberapa perguruan tinggi termasuk UNESA menyelenggarakan program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL).. RPL merupakan pengakuan atas capaian pembelajaran (CP) seseorang yang diperoleh melalui pendidikan formal, nonformal, informal, dan pengalaman kerja ke dalam pendidikan formal. Serta untuk meningkatkan indeks pembangunan manusia. . Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menggandeng Pemkab Magetan, memberikan kepada calon mahasiswa dari kalangan pekerja baik di pemerintah daerah, pemerintah desa, maupun swasta untuk melanjutkan studi melalui program RPL. . Dengan program tersebut, diharapkan individu yang tidak sempat menyelesaikan pendidikan baik diploma, sarjana (S-1), maupun magister (S-2) dan sudah bekerja dapat melanjutkan pendidikan lagi dan terdorong untuk terus belajar sepanjang hayat melalui pendidikan formal di jenjang pendidikan tinggi. Hal tersebut disampaikan oleh Dr. Martadi, selaku Direktur LPSP Unesa. . Untuk RPL sarjana dapat berawal dari masyarakat lulusan SMA/Sederajat atau pernah kuliah dan sudah memiliki pengalaman kerja paling tidak lima tahun atau setidaknya memiliki sertifikat pelatihan yang jelas. . Bupati Suprawoto menyambut baik maksud dan tujuan program RPL yang tentunya akan sangat membantu dalam percepatan indeks pembangunan manusia ( IPM ).” Kami akan menindaklanjuti, dan saya sepakat program ini bisa mendorong para perangkat desa maupun masyarakat umum untuk melanjutkan pendidikan lebih tinggi. Apalagi kampus UNESA juga sedang dalam proses pembangunan di Magetan,”  Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...