Terdepan, Muhammadiyah Magetan Gunakan E-voting di Musyda ke-14

14 Mei, 2023
Terdepan, Muhammadiyah Magetan Gunakan E-voting di Musyda ke-14 ‘Magetan Terdepan’ bukan hanya sekedar slogan dari Pemkab Magetan. Namun, slogan ini benar-benar diaplikasikan oleh organisasi Muhammadiyah Magetan. Tidak tanggung-tanggung dalam Musyawarah Daerah (Musyda) ke-14, Muhammadiyah Magetan menggunakan e-voting karya siswa/siswi dari SMK YKP Magetan. “Pemilihan anggota pimpinan daerah tahun ini ada 39 calon yang mengajukan diri, dan akan dipilih menggunakan e-voting”, ungkap Sumino, ketua PDM Muhammadiyah Magetan, Minggu (14/5) di Aula SD Muhammadiyah 1 Magetan. Bupati Magetan, Suprawoto yang hadir pada Musyda ke -14 mengapresiasi Muhammadiyah Magetan karena telah mampu mengikuti perkebangan teknologi digital saat ini. “Muhammadiyah Magetan satu langkah di depan. Dengan menggunakan teknologi lebih efisien dan transparan,” ungkap Suprawoto. Bersamaan Musyda ke-14, juga diadakan Musyda ke-13 ‘Aisyiyah Magetan yang berlangsung selama satu hari yaitu 14 Mei 2023.(Diskominfo:fik / fa2 / IKP1) Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...