Pemkab Magetan, Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 Berlangsung Khidmat

1 Juni, 2022
Pemkab Magetan, Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 Berlangsung Khidmat.Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2022 berlangsung khidmat dan tertib di Ruang Jamuan Pendopo Surya Graha Magetan, Rabu (1/6/2022).Upacara dihadiri oleh Segenap jajaran Forkopimda dan Kepala Dinas se-Kabupaten Magetan. Para peserta upacara mengenakan pakaian khas Magetan, yakni Batik Gondokusuman.Berdasarkan Surat Edaran Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Nomor 4 Tahun 2022, tema peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 adalah: “Bangkit Bersama Membangun Peradaban Dunia”.Presiden Joko Widodo memberikan pesan pada seluruh peserta upacara dan masyarakat untuk tetap mengamalkan nilai pancasila agar Indonesia menjadi negara yang kokoh. Hal ini disampaikan langsung secara daring melalui sambutannya di Kota Ende Provinsi Nusa Tenggara Timur.“Pancasila menjadi bintang penuntun ketika Indonesia mengalami masalah. Sehingga Bangsa Indonesia menjadi negara yang kokoh.” ujar Presiden Joko Widodo.Upacara Peringatan Hari Lahirnya Pancasila diselenggarakan secara serentak se-Indonesia. Kegiatan dimulai pukul 06.55 WIB atau 7.55 WITA.Setiap 1 Juni diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Pada peringatan hari lahir Pancasila 2022 upacara terpusat dilakukan di Lapangan Pancasila Ende, Kota Ende, Nusa Tenggara Timur.(Diskominfo/pb.rism/dok.cup/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


”Doa Bersama” untuk Pilkada Yang Lancar, Aman Dan Kondusif

24 November, 2024

Jelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magetan, gelar Doa...

KONI KABUPATEN MAGETAN GELAR MUSORKAB TAHUN 2024

24 November, 2024

SobatKom Pembukaan Musyawarah Olahraga Kabupaten Magetan Tahun 2024 oleh Komite OlahragaNasional...

Apel Persiapan Pendistribusian Distribusi Logistik Pilkada Serentak Di Jawa Timur

23 November, 2024

Apel ini sebagai penanda bahwa logistik pemilihan umum tahun 2024 telah siap untuk didistribusikan...

Pj. Bupati Magetan bersama Ketua DPRD Magetan, Sambangi Korban Bencana Alam Nguntoronadi

23 November, 2024

Seusai acara Apel Siaga dan Doa bersama Bawaslu Kabupaten Magetan, hari ini Pj. Bupati Nizhamul,...

Jelang Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Magetan Gelar Apel Siaga dan Doa Bersama

22 November, 2024

Menjelang masa tenang, pemungutan, dan penghitungan suara pada Pemilihan Serentak 2024, Bawaslu...