Jumat Sehat, TNI x Polri x Pemkab Magetan Olahraga Bersama

26 Mei, 2023
Jumat Sehat, TNI x Polri x Pemkab Magetan Olahraga Bersama Sinergitas jajaran Forkopimda Magetan tidak ada hentinya. Kali ini Pemkab Magetan bersama lembaga jajaran Forkopimda, yaitu : Secata Rindam V/Brawijaya, Kejaksaan Negeri Magetan, Kodim 0804 Magetan, Polres Magetan, Lanut Iswahyudi, Rutan kelas IIB Magetan adakan olahraga bersama di Secata Rindam V/Brawijaya, Jumat (26/5). Olahraga diawali dengan senam bersama, kemudian dilanjut dengan jalan santai mengitari kawasan Secata. Tidak ketinggalan, berbagai cabang olahraga juga dipermainkan, seperti sepak bola, voli, tenis meja dan bulu tangkis. Bupati Magetan, Suprawoto yang mengikuti jalannya kegiatan mengaku senang dengan adanya kegiatan ini. “Kebetulan saya itu suka olahraga. Jadi di setiap ada kesempatan dan waktu luang, pasti disempatkan untuk olahraga” ungkap Kang Woto di sela-sela jalan santai. Bupati juga berharap sinergitas ini tidak hanya di kegiatan-kegiatan olahraga. Namun juga di kegiatan lainnya yang bertujuan membangun dan mensejahterakan Magetan.(Diskominfo / pub.fik / dok. fik&cup / fa2 / IKP1) Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...