Hulu dan Hilir Profesi Dunia Perkopian di Magetan

22 Juli, 2023
Hulu dan Hilir Profesi Dunia Perkopian di Magetan Kopi, siapa yang tidak tahu dengan minuman ini. Kopi dapat diseduh setiap paginya ternyata menjalani proses yang panjang. Dari hulu sampai ke hilir, dari petani kopi hingga penikmat kopi. Tapi ternyata profesi di dunia perkopian tidak sebatas petani dan barista. Ada profesi lain di bidang perkopian yang ternyata juga menjanjikan. Salah satunya Titik Rachma, seang Coffee Expert asal Bangkalan Madura. Berkat kecintaan Titik terhadap kopi, menghantarkannya berkeliling ke seluruh Indonesia untuk menjadi pencicip kopi. “Dulu profesi di dunia perkopian dianggap remeh. Tapi sekarang lihat saja ang-ang berebutan menjadi petani kopi. Profesi tidak hanya petani dan barista. Ada proses kopi, roaster dan seperti saya ini, dibayar untuk mencicipi kopi,” ungkap Titik saat menjadi pembicara pada sesi Edukasi Kopi di Fun Brewing Kopi Magetan, Sabtu (22/7). Lalu mengenai profesi di dunia perkopian, ternyata Magetan sudah memiliki beberapa sosok yang menekuni. Contohnya profesi coffee roaster, sudah ditekuni oleh Zakky Kholuddin, CEO dan Founder Kawitan Coffee. “Permintaan terbanyak dari pengusaha coffee shop baik dari Lamongan, Wonogiri dan tentu dari Magetan sendiri,” terang Zakky saat menjelaskan proses roasting. Melihat potensi di Magetan, Titik optimis dengan profesi perkopian hulu dan hilir di Magetan akan maju. “Saya kaget ternyata kopinya Magetan itu luar biasa. Saya berharap kopi Magetan menjadi ikonnya Magetan, di rumahnya sendiri. Jadi ang luar yang ingin merasakan enaknya kopi Magetan datang langsung ke sini,” harap Titik. Keseruan sesi Edukasi Kopi di Fun Brewing Kopi Magetan pun bertambah dengan kegiatan menyeduh kopi manual brew oleh Bupati Magetan, Suprawoto bersama Sekretaris Daerah Pemkab Magetan, Ir. Hergunadi. Serta, minum kopi bersama dengan peserta Edukasi Kopi.(Diskominfo:fik / fa2 / IKP1) Share this:TwitterFacebook

Berita


KENAL PISAH KAPOLRES MAGETAN

17 April, 2025

Sobatkom… Kapolres Magetan kini resmi dipimpin AKBP Raden Erik Bangun Prakasa dari Bidpropam...

Selepas Lebaran Satgas “Burung Hantu” Nguntoronadi Kembali Beraksi

16 April, 2025

Wujudkan Layanan Sosial yang Inklusif dan Humanis, setelah libur Idul Fitri 1446 H, “Satgas...

Festival Pamelo Magetan 2025, Buah Khas Andalan Bumi Mageti

15 April, 2025

Festival Pamelo Magetan merupakan acara tahunan yang menampilkan jeruk pamelo, produk unggulan...

Tergabung dalam Grup F Perbasi Kabupaten Magetan Ikuti Pra – PORPROV IX Jawa Timur Tahun 2025

15 April, 2025

SobatKom Ketua Umum PERBASI Magetan periode 2024 – 2028 Cahaya Wijaya, S.STP., M.Si...

RAKOR INFLASI BERSAMA K/L DAN KEPALA DAERAH SE-INDONESIA DIRANGKAIKAN DENGAN SOSIALISASI PENYELENGGARAAN SEKOLAH UNGGULAN GARUDA

14 April, 2025

Rakor inflasi kembali digelar seusai libur lebaran, pada minggu ketiga April 2025, Senin...