Tumplek Blek Ribuan Peserta Ikuti Jalan Sehat HUT Koperasi Ke 76
30 Juli, 2023
Tumplek Blek Ribuan Peserta Ikuti Jalan Sehat HUT Koperasi Ke 76
Puncak acara peringatan HUT Koperasi ke 76 berjalan meriah, hari ini ribuan peserta ikuti Jalan Sehat HUT ke 75, setelah diberangkatkan secara langsung oleh Bupati Magetan, para peserta kemudian susuri jalan-jalan utama di kota Magetan. Setelah sebelumnya Bupati melaunching Aplikasi ” Klinik Koperasi”, sebuah aplikasi yang kata ang luar negeri ” It’s All About Koperasi” lengkap ada disini. G Ki Mageti, Minggu, 30/7/23.
Terlihat disepanjang jalan para peserta penuh antusias ikuti kegiatan ini hingga 7000 kupon yang disediakan oleh panitia secara gratis ini langsung ludes begitu saja. Masyarakat sekitaran jalan juga terlihat beberapa melambaikan tangan menyemangati peserta.
Gerak jalan sehat kali ini merupakan, puncak acara dari rangkaian HUT Koperasi Ke 76, dimana sebelumnya telah dilaksanakan kegiatan don darah, pasar murah , penyerahan bingkisan sebanyak 3970 paket. Dan yang paling menarik adalah melimpahnya hadiah dalam kegiatan ini. Tak kurang ada 1 buah sepeda mot, 2 sepeda listrik, kulkas, mesin cuci, komp gas, sepeda gunung, setrika, kipas angin, magic com dan puluhan hadiah hiburan lainnya, yang menyedot animo masyarakat untuk mengikutinya.
Sesuai dengan semangat dari tema Hari Koperasi Indonesia ke-76 tahun 2023, “Mewujudkan Cita Cita Keadilan Sosial Melalui Koperasi Modern” ayo seluruh insan koperasi di Magetan untuk “Memantapkan Jati Diri untuk Mengembangkan Usaha Koperasi” dengan koperasi kita wujudkan keadilan sosial utamanya untuk masyarakat Magetan.
Dalam kegiatan ini hadir pula Wakil Bupati Magetan, perwakilan fkopimda, Sekdakab Magetan, serta kepala OPD dan pengurus Dekopinda.(Diskominfo / fa2 / IKP1)
Share this:TwitterFacebook