Kesiapan Agenda Mudik 2022, Sat Lantas Polres Magetan Bersama Forum LLAJ Magetan Survey dan Perbaikan Jalan Protokol

6 April, 2022
Magetan .- Satuan Lantas Polres Magetan bersama forum LLAJ Magetan dan dinas bina marga provinsi jawa timur melaksanakan kegiatan survey dan perbaikan pengaspalan jalan berlubang dalam rangka kesiapan agenda mudik lebaran 2022 di jalur protokol kabupaten magetan, Rabu (30/3)Kegiatan yang dipimpin Kasat Lantas bersama Dinas PUPR Jatim, Dinas PUPR Magetan dan Dinas perhubungan hari ini melakukan survey pemetaan dan perbaikan jalan rusak berlubang di beberapa titik jalur protokol guna memastikan keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jalan.Kasat Lantas Polres Magetan AKP Trifonia Situmorang SIK Msi saat dikonfirmasi mengungkapkan jika pihaknya saat ini bersama forum LLAJ Magetan dan Dinas PUPR Prov Jatim telah melakukan survey pemetaan jalan-jalan berlubang dan untuk segera melakukan perbaikan pengaspalan.“Hari ini kita sedang melakukan pengawalan dan pengamanan perbaikan dan pengaspalan jalan di jalur Cemoro sewu Magetan,” ungkap AKP Trifonia.Lebih lanjut Kasat Lantas menjelaskan jika pihaknya telah menggelar kegiatan koordinasi bersama dengan Forum LLAJ kab. Magetan dan melaksanakan perbaikan jalan dari hasil survey bersama di beberapa titik di jalur protokol antara lain untuk Jalan provinsi ruas Jalan Maospati- sarangan dan ruas jalan sarangan- cemoro sewu, untuk Jalan Kabupaten.Ruas jalan Milangasri – Sukomoro, ruas jalan Magetan – Takeran, Jalan Kabupaten ruas jalan Kawedanan- Nguntoronadi.“Untuk beberapa titik jalan sudah kita petakan untuk segera dilakukan perbaikan di semua jalan yang rusak baik jalan propinsi maupun jalan kabupaten” jelasnya.Kapolres Magetan AKBP Yakhob Silvana Delareskha SIK MSi melalui Kasat Lantas menghimbau kepada seluruh masyarakat pengguna jalan agar tetap selalu mematuhi peraturan lalu lintas baik kelengkapan kendaraan maupun peraturan lalu lintas lainnya guna mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertipan, kelancaran dan kenyamanan berlalu lintas di wilayah Kabupaten Magetan.(Diskominfo/kontrib.Nng/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


Visi Besar Presiden Prabowo, Putus Rantai Kemiskinan melalui Sekolah Rakyat

14 Juli, 2025

Awal Sekolah Rakyat Dilansir dari siaran pers Kantor Komunikasi Kepresidenan,  SR ( Sekolah...

RUPS Luar Biasa PT. BPRS Magetan Bahas Evaluasi Kinerja dan Penguatan Tata Kelola

14 Juli, 2025

Bupati Magetan Nanik Sumantri mengikuti Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Luar Biasa PT. BPRS...

Rakor Pengendalian Inflasi Hari Ini Cermati Anomali Kenaikan Harga Beras, MinyakKita dan Evaluasi Program 3 juta Rumah

14 Juli, 2025

SobatKom Pemerintah Kabupaten Magetan kembali mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) terkait...

Sambut Tahun Baru Islam 1447 H, Ribuan Muslimat NU Magetan Hadiri Pengajian Akbar di Plaosan

13 Juli, 2025

Penuh semangat menyambut Tahun Baru Islam 1447 Hijriah, ribuan jamaah dari PC Muslimat NU...

Kominfo Magetan Ajak Media Ekspedisi ke Gunung Lawu

12 Juli, 2025

Magetan – Ada yang berbeda dari aktivitas Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten...