Uji Emisi Gratis, Dishub Cek Kesehatan Mobil di Terminal Plaosan
26 Maret, 2022
DISKOMINFO, Magetan – Dinas Perhubungan (Dishub) Pemkab Magetan menggelar uji emisi kendaraan gratis di Terminal Plaosan. Uji emisi gratis ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesehatan sekaligus performa mesin dari kendaraan. Kendaraan yang diuji adalah mobil pribadi.“Yang diuji emisi adalah mobil pribadi. Kalau untuk mobil penumpang umum, uji emisinya secara berkala, tiap enam bulan. Uji emisi ini untuk meminimalisasi persoalan lingkungan dari gas buang,” kata Kabid Pengembangan dan Keselamatan Dishub, Hery Indro Purnomo, Sabtu (26/03/2022).Saat uji emisi gratis di Terminal Plaosan, ada 103 mobil yang dites. Kendaraan jenis BBM bensin sebanyak 62 unit. Ada dua kendaraan yang tidak lulus uji emisi. “Untuk kendaraan ber-BBM solar, yang diuji sebanyak 41 unit. Semua lulus uji emisi,” imbuh Hery.Melalui uji emisi, Dishub akan diketahui kadar buangan dari hasil pembakaran mesin. Sebab, hal ini akan berpengaruh juga terhadap lingkungan.Jika kadar buangan mesin memiliki jumlah yang melebihi batas maksimal, berarti kendaraan tersebut sedang dalam kondisi tidak beres. Dalam hal ini, uji emisi juga bermanfaat untuk mengetahui ukuran kesehatan mesin kendaraan.“Kami menghimbau kepada setiap kendaraan yang beroperasi di jalan untuk memenuhi standar emisi gas buang yang telah ditetapkan oleh pemerintah,” terang Hery.(Diskominfo/kontrib.rif/fa2/IKP1)Share this:TwitterFacebook