25 Ribu Kuota Sertifikasi Halal Gratis untuk UMK

21 Maret, 2022
Kementerian Agama (Kemenag) melalui Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) membuka pengajuan sertifikasi halal gratis bagi Usaha Mikro dan Kecil (UMK) melalui Sehati. Sebuah program kolaborasi antara BPJPH emenag dengan sejumlah kementerian, lembaga, instansi swasta, platform digital, perbankan, dan pemerintah daerah (pemda) baik provinsi maupun kabupaten/kota.Kepala BPJPH Muhammad Aqil Irham mengatakan program Sehati akan dimulai Maret sampai Desember 2022. “Bagi UMK yang mendaftar akan mendapatkan prioritas. Kementerian Agama menyediakan kuota 25 ribu UMK yang akan difasilitasi secara gratis tahun ini,” kata Aqil Irham, Senin (21/03/2022).Dilansir dari setkab.go.id, 25 ribu kouta Sehati ini hanya digunakan untuk fasilitasi UMK yang memenuhi syarat dapat melakukan pernyataan mandiri kehalalan produknya, atau dikenal dengan halal-self-declare. ”Untuk bisa self declare, UMK harus memenuhi syarat sebagaimana diatur dalam peraturan BPJPH,” jelas Aqil Irham.Aqil menambahkan, saat ini sedang berkonsolidasi dengan berbagai pihak mengenai pembiayaan sertifikasi halal dari kementerian/lembaga lain. Salah satunya, BPJPH mengadakan roadshow ke berbagai pihak untuk memperoleh dukungan fasilitasi pembiayaan UMK bersertifikat halal. Targetnya tahun 2022 ini, 10 juta produk halal yang bisa disertifikasi halal.(Diskominfo / sumber: setkab.go.id / pub. fik / dok. setkab.go.id / fa2 / IKP1)Share this:TwitterFacebook

Berita


”Doa Bersama” untuk Pilkada Yang Lancar, Aman Dan Kondusif

24 November, 2024

Jelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magetan, gelar Doa...

KONI KABUPATEN MAGETAN GELAR MUSORKAB TAHUN 2024

24 November, 2024

SobatKom Pembukaan Musyawarah Olahraga Kabupaten Magetan Tahun 2024 oleh Komite OlahragaNasional...

Apel Persiapan Pendistribusian Distribusi Logistik Pilkada Serentak Di Jawa Timur

23 November, 2024

Apel ini sebagai penanda bahwa logistik pemilihan umum tahun 2024 telah siap untuk didistribusikan...

Pj. Bupati Magetan bersama Ketua DPRD Magetan, Sambangi Korban Bencana Alam Nguntoronadi

23 November, 2024

Seusai acara Apel Siaga dan Doa bersama Bawaslu Kabupaten Magetan, hari ini Pj. Bupati Nizhamul,...

Jelang Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Magetan Gelar Apel Siaga dan Doa Bersama

22 November, 2024

Menjelang masa tenang, pemungutan, dan penghitungan suara pada Pemilihan Serentak 2024, Bawaslu...