SEBESAR 3,7 MILIAR RUPIAH ASET PEMKAB MAGETAN BERHASIL DISELAMATKAN KEJARI MAGETAN

11 September, 2023
SEBESAR 3,7 MILIAR RUPIAH ASET PEMKAB MAGETAN BERHASIL DISELAMATKAN KEJARI MAGETAN Sobatkom…Sebanyak 8 titik objek tanah dari tukar menukar yang merupakan aset dari Pemkab Magetan berhasil diselamatkan oleh Kejari Magetan di Kelurahan Lembeyan Kulon, Kecamatan Lembeyan. Atik Rusmiaty Ambarsari Kajari Magetan menyampaikan bahwa penyelamatan aset saat ini memasuki tahap ke III, dimana tahap I dilakukan pada tahun 2021, tahap II pada 2022 dan tahap ke III pada tahun 2023 yang pada tahap ini berhasil menyelamatkan aset berupa objek tanah seluas 14.878 m2 dengan nilai Rp. 3.716.004.000.Hal tersebut disampaikan langsung pada acara Penyerahan Sertifikat Tanah dalam rangka penyelamatan dan pemulihan aset Pemerintah Kabupaten Magetan di Ruang Jamuan Pendapa Surya Graha, Senin (11/9). Bupati Magetan, Suprawoto dalam sambutannya mengungkapkan jika pengamanan aset yang dilakukan ini meliputi pengamanan fisik, pengamanan administrasi dan pengaman secara hukum. “Kepada Bapak Ibu penerima sertifikat, sertifikat tersebut hendaknya disimpan dengan baik dan kepada Ibu Kajari beserta jajaran terimakasih atas upaya bantuannya untuk penyelamatan aset Pemkab Magetan,” ujarnya. Dalam acara kali ini juga diserahkan penghargaan kepada Kajari Magetan beserta jajaran karena peran sertanya dalam menyelamatkan aset Pemkab Magetan. Hadir dalam giat kali ini Bupati Magetan, Kajari Magetan, Sekdakab Magetan, perwakilan ATR/BPN Magetan dan tamu undangan lainnya.(Diskominfo:cup / fa2 / IKP1) Share this:TwitterFacebook

Berita


Pantau Pos Layanan Mudik, Pj. Bupati dan Forkopimda Pastikan Keamanan dan Kenyamanan Pelaksanaan Idul Fitri

31 Maret, 2025

Ramadan berakhir sudah, esok tiba hari yang fitri. Hari dimana seluruh umat Islam didunia merayakan...

Khidmadnya Sholat Ied, Tandai Kembalinya Kesucian Diri

31 Maret, 2025

Kumandang takbir tandai datangnya Hari Raya Idul Fitri 1446H, sebagai tanda hari kemenangan umat...

Rombongan Mudik Bersama Tiba Di Magetan, Diterima Di Pendapa Surya Graha

29 Maret, 2025

Pj Sekdakab Magetan menyambut kedatangan warga Magetan yang ikut serta dalam program mudik bersama...

H-3 Jelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Pemudik Mulai Padati Terminal Maospati

28 Maret, 2025

Arus mudik di Terminal Maospati Magetan meningkat di H-3 jelang Hari Idul Fitri 1446 H, atau...

Rapat Persiapan Awal Pelaksanaan Sekolah Rakyat

27 Maret, 2025

Kemendagri menggelar Rapat Persiapan Awal Pelaksanaan Sekolah Rakyat secara daring bersama Kemensos...