PEMKOT AMBON AKAN BANGUN MPP SEPERTI MAGETAN

18 Oktober, 2023
PEMKOT AMBON AKAN BANGUN MPP SEPERTI MAGETAN SobatKom… Bertempat di Ruang Jamuan Pendapa Surya Graha, Pj. Sekda Magetan terima kunjungan Pemkot Ambon dalam rangka study tiru Mal Pelayanan Publik, Rabu (18/10). Wakil Ketua DPRD Kota Ambon, Rustam Latupono menyampaikan bahwa sesuai rekomendasi dari Kementrian bahwa salah satu mal pelayanan publik (MPP) berada di Kab. Magetan. Oleh sebab itu dirinya bersama jajaran ingin belajar, melihat, yang direncanakan tahun depan akan dibangun MPP di Kota Ambon. Pj. Sekda Magetan, Hermawan menyampaikan bahwa MPP yang ada di Magetan mempunyai keunikan tersendiri, yangmana MPP berada di sebuah pasar. Hal tersebut bukan tanpa alasan, MPP dipusatkan di Pasar Baru Magetan bertujuan untuk setiap masyarakat yang mengurus keperluan di MPP pulangnya bisa berbelanja di area Pasar Baru guna meningkatkan embrio ekonomi pedagang Pasar Baru. Sedikit flashback, MPP di Magetan telah diresmikan secara soft launching pada tahun 2020 oleh Bupati Magetan dan pada tahun 2021 diresmikan secara grand launching oleh Menteri Panrb. Hadir dalam acara tersebut Pj. Sekda Magetan, Wakil DPRD Kota Ambon bersama jajaran Pemkot Ambon, serta OPD terkait dilingkup Pemkab Magetan. (Diskominfo:cup / fa2 / IKP1) Share this:TwitterFacebook

Berita


PJ BUPATI HADIRI BIMTEK PENDAMPINGAN KORBAN KEKERASAN DAN KONVENSI HAK ANAK

21 November, 2024

Kejadian kekerasan terhadap perempuan dan anak terus terjadi di sekitar kita. Ini bukan hanya...

PEMKAB GELAR KEJUARAAN MTQ TINGKAT KABUPATEN MAGETAN

21 November, 2024

Sobatkom… Dalam upaya menanamkan nilai-nilai luhur Al-Qur’an serta sarana mencari bibit...

Polres Magetan Dukung Percepatan Swasembada Ketahanan Pangan

20 November, 2024

Ketahanan pangan adalah kondisi dimana pangan tersedia cukup, aman, beragam, bergizi, merata, dan...

80 Orang Tua Hebat Nguntoronadi, Diwisuda

20 November, 2024

80 wisudawati sudah rapi kenakan toganya pagi ini, ramai memenuhi pendopo kecamatan Nguntoronadi...

PJ BUPATI MAGETAN KUNJUNGI KANTOR SATPOL PP DAN DAMKAR MAGETAN

20 November, 2024

Seusai menghadiri wisuda SOTH di Kecamatan Nguntoronadi, Pj Bupati Magetan menyempatkan diri untuk...