Judul | [HOAKS] 7 Pemuda Tewas Dihajar Seorang Pemuda di Kalimantan Tengah |
---|---|
Deskripsi | Penjelasan : Beredar di media sosial Facebook sebuah unggahan narasi yang berisi, "7 pemuda tewas di ajar satu pemuda di Kalteng Bahaur tempatnya di Desa Sei Jaruju". Faktanya, informasi 7 pemuda tewas dihajar oleh satu pemuda adalah hoaks. Kapolres Pulang Pisau, AKBP Kurniawan Hartono melalui Kapolsek Kahayan Kuala, Ibnu Khaldun menyampaikan fakta di lapangan bahwa di Desa Sei Jaruju tidak ada kejadian seperti pada unggahan tersebut. Atas kejadian itu, Kapolsek berpesan agar bijak dalam menggunakan media sosial, khususnya bagi para generasi muda karena terdapat UU ITE yang mengatur sanksi pidana bagi pelaku yang melanggarnya. KATEGORI: HOAKS |
File PDF | - |
File Gambar | Download File |
Web Url | Lihat Disini |
Tanggal | 2022-02-08 |